PKS Siapkan 2.582 Saksi dan 500 inputer data Pemilu

Targetkan mengembalikan Satu Fraksi di DPRD kota Malang.

Kota Malang – Menginginkan hasil pemilihan yang riil dan sebenar-benarnya, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) kota Malang akan menurunkan 2.582 orang saksi di Tempat Pemungutan Suara (TPS) saat Pemilu 2019 besok.

Hal tersebut disampaikan Ketua DPD PKS kota Malang, Ernanto Djoko Purnomo saat bertemu dengan awak media siang hari ini, Selasa (16/04).

“Selain 2.582 orang saksi yang terdiri dari kader dan simpatisan tersebut, kami juga menyiakan 500 inputer data hasil pemilihan umum,” ujar Ernanto Djoko Purnomo.

500 orang bagian penginput data itu menurut Djoko akan dibagi di masing-masing daerah pemilihan (dapil) yang ada di wilayah kota Malang sehingga setip dapil aka nada 100 orang yang menginput data.

“Salah satu fungsinya adalah kami bisa mengetahui hasi Pemilu secara riil count untuk pemilihan legislatif. Begitu penghitungan C1 selesai maka akan segera dikirim dan diinput ke bagia input data,” ungkap Djoko.

Sementara itu, Dewan Pemenangan DPD PKS kota Malang, Syaiful menjelaskan dengan menggunakan data dari para saksi yang diinput secara langsung tersebut yang nantinya akan diketahui riil count, maka DPD PKS kota Malang sudah bisa mengetahui hasil pemilihan legislatif sekitar pukul 18.00 WIB pada tanggal 18 April 2019.

Terkait dengan pemilihan legisatif, Ernanto Djoko Purnomo menyatakan PKS kota Malang menargetkan minimal akan mengembalikan lagi 5 kursi di DPRD kota Malang untuk PKS agar mampu menjadi satu fraksi.

“Jika kita mau berjuang secara optimal maka kita harus kembali mendapatkan satu fraksi  di DPRD kota Malang,” ujar Djoko.

Dengan menargetkan satu fraksi, maka minimal dari setiap Dapil diharapkan akan mampu menyumbangkan satu satu kursi bagi PKS.

“Klau bisa ya dapat dua di Lowokwaru,” pungkas Ernanto Djoko Purnomo. (A.Y)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini