STIE Malangkuçeçwara Kembali Meraih Penghargaan Anugerah Kampus Unggulan

Ketua STIE Malangkuçeçwara, Drs Bunyamin, MM., PH.D saat menerima penghargaan Anugerah Kampus Unggulan (AKU) tahun 2022 dari Kepala LLDIKTI Wilayah VII Jatim
Ketua STIE Malangkuçeçwara, Drs Bunyamin, MM., PH.D saat menerima penghargaan Anugerah Kampus Unggulan (AKU) tahun 2022 dari Kepala LLDIKTI Wilayah VII Jatim

ADADIMALANG – Berbagai inovasi atau terobosan yang dilakukan oleh civitas akademika STIE Malangkuçeçwara membuahkan hasil. Kampus ekonomi yang dahulunya dikenal dengan sebutan ABM ini beberapa waktu lalu kembali meraih penghargaan Anugerah Kampus Unggulan (AKU) dari LLDIKTI Wilayah VII Jawa Timur.

Ketua STIE Malangkuçeçwara, Drs Bunyamin, MM., PH.D dalam wawancaranya menyebutkan dirinya sempat merasa khawatir jika kampus yang dipimpinnya tersebut tidak akan meraih penghargaan AKU tersebut.

“Beberapa nama kampus di Malang yang biasanya selalu meraih Anugerah Kampus Unggulan kok tidak muncul atau disebutkan, sempat khawatir juga jika ABM juga tidak mendapatkan penghargaan untuk tahun ini,” ujar pria yang akrab disapa Beny ini.

Namun kekhawatiran itu sirna saat nama STIE Malangkuçeçwara kembali disebut dan Beny dipanggil ke atas panggung untuk menerima penghargaan AKU tersebut.

“Alhamdulillah ini ke-15 kalinya STIE Malangkuçeçwara mendapatkan penghargaan AKU dari LLDIKTI Wilayah VII Jatim setiap tahunnya,” ungkap Beny.

Keberhasilan meraih AKU kembali menurut Beny patut untuk disyukuri sebagai hasil kerja keras semua warga kampus untuk memajukan STIE Malangkuçeçwara.

“Inovasi dan perbaikan yang terus menerus menjadi kunci STIE Malangkuçeçwara tetap dapat mempertahankan perolehan penghargaan termasuk AKU ini. Termasuk adaptif terhadap perubahan yang sangat cepat terjadi saat ini,” ungkap Beny.

Paska raihan AKU tahun ini, Beny menegaskan STIE Malangkuçeçwara berkomitmen untuk terus berprestasi dan meningkatkan mutu di berbagai aspek pengelolaan perguruan tinggi.

“Kami terus menerus melakukan perbaikan di berbagai bidang dan memenuhi IKU yang dicanangkan oleh pemerintah. Kita selalu berusaha memperbaiki di berbagai bidang termasuk Tri Dharma Perguruan Tinggi dan berbagai program yang dibuat kementerian seperti penerapan Merdeka Belajar kampus Merdeka (MBKM),” pungkas Ketua STIE Malangkuçeçwara, Drs Bunyamin, MM., Ph.D. (A.Y)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini