
ADADIMALANG – Melihat kondisi tempat tinggal keluarga Kanidi yang tidak layak huni, membuat satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) langsung melakukan pembangunan rumah.
Hal tersebut merupakan salah satu program pembangunan yang telah direncanakan oleh Satgas TMMD ke 108.
Rumah almarhum Kanidi saat ini telah menggunakan dinding batako dengan menggunakan kusen yang baru dan meski belum selesai namun sudah terlihat perbedaannya yang mencolok.
Dengan dibantu warga, satgas telah melakukan pembangunan runah Kanidi selama dua hari dan hasilnya dinding rumah telah berdiri kokoh.
“Saya sangat berterimakasih kepada satgas TMMD yang telah membantu memperbaiki rumah sehingga lebih layak untuk dihuni,” ungkap istri almarhum Kanidi, Sunarti.
Sunarti lebih lanjut menyampaikan jika tidak ada program TMMD di desa tempatnya tinggal, mungkin rumah peninggalan almarhum suaminya tersebut tidak akan pernah menjadi lebih layak huni.
“Sekali lagi terimakasih karena sudah melaksanakan TMMD di desa Ngepoh ini dan mohon maaf jika semasa hidupnya suami saya ada kesalahan,” pungkas Sunarti. (A.Y)