ADADIMALANG – Selain pihak sekolalah SD Insan Amanah Malang yang merasa lega dengan pembukaan akses jalan menuju sekolah tersebut, orang tua dari siswa yang bersekolah di SD Insan Amanah juga menyampaikan rasa senangnya.

Bahkan orang tua siswa nampak turut serta menyaksikan pembukaan portal di RW 12 Mojolangu dan pagar di RT 10 RW 4 Jatimulyo oleh Wali Kota Malang dan para pihak terkait tersebut.

Salah satu yang turut menyaksikan hingga kegiatan selesai adalah Merry Adriana, orang tua siswa SD Insan Amanah di kelas 2 dan kelas 6 saat ini.

“Alhamdulillah portal dan pagarnya sudah dibuka, sehingga kami sebagai orang tua siswa merasa senang dan tenang karena tidak ada masalah lagi saat mengantar ataupun menjemput anak-anak sekolah,” ungkap Merry.

Merry berharap selain dua penutup akses jalan yang telah dibuka tersebut, portal ataupun pagar yang lain diharapkan juga dapat dibuka di waktu yang akan datang.

https://youtu.be/46SLvd5frNQ

Saat ditanya apa yang dirasakan orang tua siswa saat mengantar atau menjemput sekolah selama ini, Merry menegaskan orang tua siswa merasa sangat kesulitan dengan adanya penutupan akses jalan tersebut.

“Apalagi yang bawa mobil akhirnya harus memutar balik karena  jalannya ditutup sehingga menyebabkan kepadatan, kalau sudah begitu maka yang terjadi kemudian adalah macet. Tapi jika tidak ingin terjebak macet ya harus lewat depan, tapi dampaknya anak-anak turunnya cukup jauh dan mereka harus jalan kaki dengan bawaan yang lumayan berat,” ungkap Merry.

Oleh karenanya Merry sebagai orang tua siswa menyampaikan siswa SDN Insan Amanah dan orang tuaa pastinya merasa senang dan bersyukur dengan telah dibukanya semua penutupan jalan di sekitar SD Insan Amanah. (A.Y)