Janjikan dukungan dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan untuk progam Pembangunan Kampung Tematik yang dijalankan Bambang Irianto.
ADADIMALANG – Setelah berkegiatan di Universitas Brawijaya (UB), Mantan Menteri Negara Lingkungan Hidup yakni Ir. H. Sarwono Kusumaatmadja melakukan kunjungan ke Wonosari Go Green (WNS) di RW 19 kelurahan Purwantoro Kota Malang Sabtu kemarin (25/06/2022).
Kedatangan Sarwono Kusumaatmadja tersebut langsung disambut oleh Ikon Prestasi Indonesia yakni Bambang Irianto yang juga pembina Wonosari Go Green dalam kapasitasnya sebagai Peraih Piala Kalpataru untuk kategori Pembina Lingkungan.
Bersama dua orang stafnya, Sarwono K. yang kini menjadi Penasehat Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) RI ini meninjau kondisi WNS beserta berbagai pembangunan yang telah berhasil dibuatnya.
“Saya melihat kampung Wonosari Go Green ini sangat bagus, resik dan juga berkembang luar biasa meski dibangun atau digerakkan oleh komunitas lanjut usia, Bagus sekali,” ungkap Sarwono usai melakukan kunjungan ke Wonosari Go Green.
Sepanjang perjalanan, Sarwono juga kerap memuji tangan dingin Bambang Irianto yang berhasil melakukan perubahan di Kampung WNS setelah sebelumnya program penghijauan tidak optimal dijalankan tanpa adanya campur tangan dirinya.
https://youtu.be/P3GAsrOUyFk
Selain berkunjung ke WNS, Sarwono Kusumaatmadja juga melakukan kunjungan ke Rumah Prestasi Glintung Go Green (3G) yang dibangun oleh Bambang Irianto sebagai pusat pembinaan membangun Kampung Tematik Indonesia.
“Di sinilah kami melakukan banyak pembinaan bagaimana membangun Kampung Tematik di berbagai wilayah Nusantara, mengingat saat ini telah banyak pelaku Kampung Tematik Indonesia yang datang ke Rumah Prestasi 3G ini,” ungkap Bambang Irianto.
Menyaksikan berbagai prestasi yang diraih Kampung 3G dan juga Bambang Irianto sebagai inisiator dan juga perkembangan Kampung Wonosari Go Green yang merupakan replikasi Kampung Tematik 3G, Sarwono Kusumaatmadja menyampaikan Bambang Irianto tidak boleh bergerak sendiri.
“Dengan berbagai prestasi dan program yang dijalankan, seharusnya yang dikerjakan Bambang Irianto dan Wonosari Go Green ini harus mendapatkan dukungan dari Pemerintah. Sehingga apa yang saya lihat dan dapatkan saat kunjungan ini akan saya sampaikan ke Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan untuk mendapatkan dukungan,” ungkap Sarwono Kusumaatmadja.
Bonus Demografi
Sebelum mengakhiri wawancaranya, Sarwono mengingatkan bahwa Indonesia merupakan satu-satunya negara yang saat ini akan mengalam era bonus demografi, dimana jumlah pekerja produktif akan lebih banyak daripada generasi lanjut usianya (non produktif).
“Ini hanya terjadi sekali saja dalam kehidupan suatu bangsa, sehingga akan sangat sayang sekali jika dilewatkan begitu saja. Saya berpikir apa yang dilakukan Bambang Irianto dengan berbagai program termasuk pembangunan Kampung Tematik dan perubahan mindset ini dapat dipergunakan dalam memanfaatkan bonus demografi yang terjadi kelak. Nanti saya coba ajak bu Menteri LHK ke sini,” pungkas Sarwono Kusumaatmadja.
Menanggapi hal tersebut, Bambang Irianto menyatakan kesiapannya jika dirinya diminta untuk turut berperan dalam menangani kondisi bonus demografi tersebut dengan berbagai program yang dibuat dan dikerjakannya. Dengan harapan akan tercipta Sumber Daya Manusia yang unggul dengan perubahan mindset pada generasi muda yang akan mendominasi jumlah masyarakat Indonesia kelak. (A.Y)