Total jumlah dukungan yang diupload ke Silon telah lebih dari 53 ribu dukungan.
ADADIMALANG.COM | Kota Malang – Menindaklanjuti putusan Musyawarah Terbuka Penyelesaian Sengketa Pemilihan Serentak 2024 yang digelar oleh Badan Pengawas Pemilu (Bwaslu) Kota Malang pada hari Kamis (04/07/2024) lalu, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Malang telah membuka akses Sistem Informasi pencalonan (Silon) untuk tim Heri Cahyono (Sam HC) dan M. Risky Wahyu Utomo (Boncel) dapat kembali mengupload syarat dukungan yang sebelumnya dinyatakan Tidak Memenuhi Syarat (TMS).
“Jadi dari hari Sabtu kemarin kita melakukan upload di kantor KPU Kota Malang. Sebenarnya ada rencana mengupload ke Silon dari Posko Sam HC namun kemudian kita putuskan kita upload di kantor KPU sehingga saat ada kendala dapat langsung berkordinasi dengan pihak KPU Kota Malang,” ungkap salah satu Kuasa Hukum Sam HC- Risky (Boncel), Dr. Susianto, S.H., M.H., CLA., di kantor KPU Kota Malang sore tadi, Minggu (07/07/2024).
Kehadiran Dr. Susianto bersama tim Kuasa Hukum Sam HC-Risky Boncel lainnya yakni Fajar Santosa, S.H.,M.H. dan Agustian Anggi Siagian, S.H. di kantor KPU Kota Malang tersebut dalam rangka menyerahkan data dukungan yang telah diupload ke Silon.
“Jadi kami sore ini menyerahkan bukti upload bukti dukungan ke Silon ke KPU Kota Malang sebagai bagian dari syarat Bapaslon Heri Cahyono dan M. Risky Wahyu Utomo maju dalam kontestasi Pilkada Kota Malang. Bukti dukungan yang telah kami upload ini sesuai dengan keputusan Majelis Hakim Bawaslu kapan hari sebanyak 13.366 yang dinyataan TMS oleh KPU,” ujar Susianto.
Usai penyerahan bukti upload 13.366 dukungan untuk Bapaslon Sam HC-Risky Boncel tersebut kepada KPU Kota Malang, Tim Kuasa Hukum Sam HC dan Risky Boncel menerima Berita Acara Penyerahan Bukti Upload Dukungan dari KPU Kota Malang.

“Jadi hari ini kami menyerahkan Berita Acara Penerimaan bukti upload Silon dari tim HC ke KPU Kota Malang hari ini, setelah ini kami akan segera melakukan Verifikasi Administrasi sesuai dengan putusan Bawaslu beberapa waktu yang lalu,” ungkap Ketua KPU Kota Malang, Muhammad Toyib usai penyerahan.
Ditanya optimisme bukti dukungan yang diupload ke Silon dapat memenuhi batas minimal dukungan Bapaslon jalur perseorangan sebanyak 48.882 dukungan, Susianto optimis jumlah dukungan yang diupload ke Silon kali ini akan mampu memenuhi batas minimal dukungan.
“Bismillah InsyaAllah akan terpenuhi, karena jumlah dukungan yang telah dinyatakan Memenuhi Syarat (MS) itu sebanyak 40 ribu lebih dan kami sekarang mengupload 13.366 dukungan sehingga total jumlah dukungan yang diupload lebih dari 53 ribu sehingga jauh lebih banyak dari batas minimal sebanyak 48.882 dukungan,” ungkap Susianto.

Ditanya kapan kepastian dukungan untuk Bapaslon Sam HC – Risky Boncel dinyatakan telah memenuhi atau tidak, Susianto menegaskan KPU Kota Malang diberi waktu 3X24 jam sejak sore hari ini untuk melakukan verifikasi administrasi pada 13.366 dukungan yang diupload akhir ini.
“Nanti tanggal 10 Juli 2024, KPU Kota Malang akan menyampaikan pengumuman terkait status dukungan untuk Bapaslon Sam HC-Risky Boncel untuk menentukan langkah berikutnya dalam kontestasi Pilkada Kota Malang tahun ini,” pungkas Dr. Susianto. (A.Y)