ADADIMALANG.COM | Kota Malang – Hadir dalam mimbar akademik di Universitas Brawijaya (UB), para Pasangan Calon Kepala Daerah di Malang Raya diminta memaparkan bagaimana visi misi dan program yang diusungnya.
Dalam pelaksanaan Mimbar Akademik Auditorium UB tersebut diharapkan para Calon Kepala Daerah di Malang Raya tersebut dapat bersinergi apabila nantinya terpilih menjadi Kepala Daerah usai pilkada kota Malang 2024.
Mengambil tema ‘Sinergi Pembangunan Malang Raya’ para calon diminta memaparkan konsep sinergitasnya.
Terkait dengan hal tersebut, Calon Wali Kota Malang nomor urut 2 Heri Cahyono (Sam HC) menegaskan ada tiga hal yang harus dikerjasamakan antar Pemerintah Daerah di Malang Raya.
“Tiga hal yang harus dikerjasamakan itu adalah ekologi, sosio budaya dan juga ekonomi. Berbicara ekologi maka harus ada dewan ekologi, begitu juga dengan sosio budaya membutuhkan Dewan Kebudayaan untuk menjaga kebudayaan, dan di bidang ekonomi harus ada hexa forum di Malang Raya,” ujar Sam HC yang hadir bersama Ganis Rumpoko.
Ditanya komitmen untuk menjalin sinergitas antar Pemda di malang raya, Sam HC menegaskan hal tersebut merupakan keharusan dari pemerintah daerah di Malang Raya agar pertumbuhan wilayah Malang Raya dapat berjalan dengan lebih optimal.
“Masalahnya itu kan ego sektoral, biasane harus satu partai yang jadi agar dapat linear atau faktor-faktor lainnya, ego sektoral itu yang harus dihilangkan itu. Peran Bakorwil dan peran Gubernur ada di situ, termasuk peran masyarakat,” ungkap Sam HC.
Dihadapan audiens yang terdiri dari mahasiswa, dosen dan juga masyarakat umum, Sam HC menyampaikan program 9 Sing Anyar yang diusung oleh paslon nomor urut 2 Sam HC dan Ganis Rumpoko. (A.Y)