Kota Malang – Setelah secara resmi diterima oleh Pemerintah Kota Malang dalam acara di Balaikota Kamis (7/9) kemarin, sejumlah delegasi dari Guangzhou yang telah menjadi panitia Guangzhou Kompetisi mengunjungi Kampung Glintung Go Green (3G) di kota Malang.
Menurut Ketua RW 23 Purwantoro yang juga menjadi inisiator lahirnya Kampung 3G yakni Ir. Bambang Irianto, kedatangan delegasi dari Guangzhou ke Kampung 3G itu untuk mencari tahu secara langsung apakah kondisi sebenarnya di Kampung 3G itu sesuai dengan yang dipresentasikan di Kompetisi Guangzhou hingga lolos menjadi salah satu inovasi kota terbaik dari 15 kota yang terpilih dari seluruh dunia.
Ketua Delegasi yang juga Direktur Jendral Institut Perkotaan Guangzhou Liang Guiquan menyatakan rasa senangnya bisa datang dan melihat langsung Kampung 3G.
“Hangat sekali sambutan warga Kampung 3G dan kami sangat menghargainya,” ujar Liang Guiquan melalui penerjemahnya.
Para delegasi Guangzhou melakukan kunjungan untuk melihat langsung sumur injeksi yang digunakan untuk menabung air, biopori hingga Picohidro.
Setelah kunjungan dan dialog bersama, Liang Guiquan menyatakan bahwa ada dua poin penting yang dilihat dari Kampung 3G yaitu Perlindungan Lingkungan dan Persatuan Masyarakat sehingga Kampung 3G bisa terbangun dan berhasil hingga saat ini.
“Konsep menabung air ini bisa direplikasi di Ghuanzho, Cina atau daerah lain di dunia khususnya daerah yang cadangan air bawah tanahnya sudah menipis,” ujar Liang Guiquan dalam sesi pers conference.
Liang Guiquan lebih lanjut berharap pihak pemerintah Guangzhou akan diminta datang ke Kampung 3G untuk belajar tentang Gerakan Menabung Air.
Sementara itu, inisiator Kampung 3G Ir. Bambang Irianto menyatakan Kampung 3G saat ini sudah mencapai tahapan green bussiness dimana pembelajaran dan perkembangan Glintung Go Green akan membawa kesejahteraan bagi masyarakat Kampung 3G secara khusus dan Kota Malang secara umumnya.
“Gerakan Menabung Air tidak boleh menjadi satu-satunya tema Kampung 3G karena masih banyak trma-tema lingkungan yang sudah siap diusung dan diterapkan di Glintung Go Green ini,” pungkas Ir. Bambang Irianto. (A.Y)