Kota Malang | ADADIMALANG.COMDukungan terhadap pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) kembali ditegaskan oleh Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat, dalam agenda pelantikan pengurus baru Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kota Malang di Hotel The Aliante, Sabtu (19/7/2025).

Dalam kesempatan itu, Hendi Suryo resmi dilantik sebagai Ketua HIPMI Kota Malang periode 2025–2028, setelah melalui berbagai tahapan dalam musyawarah cabang. Pelantikan ini sekaligus menandai dimulainya semangat baru dalam mendorong kemajuan ekonomi berbasis UMKM di Kota Malang.

Wali Kota Wahyu menyampaikan apresiasi dan harapannya agar para pengurus HIPMI yang baru segera bergerak aktif dan menjalin sinergi dengan Pemerintah Kota Malang. Terutama dalam upaya mendorong pelaku UMKM agar mampu naik kelas dan bersaing di pasar lebih luas.

Wali Kota Malang, Dr. Ir. Wahyu Hidayat, MM., saat memberikan sambutan dan apresiasi atas telah dilantinya pengurus baru BPC HIPMI kota Malang (Foto : Agus Y)
Wali Kota Malang, Dr. Ir. Wahyu Hidayat, MM., saat memberikan sambutan dan apresiasi atas telah dilantinya pengurus baru BPC HIPMI kota Malang (Foto : Agus Y)

“Karena salah satu visi misi HIPMI Kota Malang terkait dengan UMKM, kita akan bisa bersama-sama membuat UMKM Kota Malang naik kelas,” ujarnya.

Menurut Wahyu, keberadaan HIPMI sangat strategis mengingat mayoritas anggotanya merupakan pelaku UMKM. Hal ini sejalan dengan potensi besar yang dimiliki Kota Malang, yang saat ini dihuni oleh lebih dari 30.000 pelaku UMKM.

Wahyu juga menyoroti karakteristik Kota Malang sebagai kota pendidikan, dengan jumlah mahasiswa yang hampir sebanding dengan jumlah penduduk. Ia menyebut potensi ini dapat menjadi peluang ekonomi luar biasa, terutama bagi generasi muda dan pelaku usaha pemula.

“Seperti MCC (Malang Creative Center), kita berikan sepenuhnya kepada pengusaha-pengusaha muda untuk mengelola dengan baik,” tambahnya.

Ketua Umum BPD HIPMI Jawa Timur, Ahmad Salim Assegaf yang turut hadir dalam pelantikan, memberikan dukungannya agar HIPMI Kota Malang segera menyusun program kerja nyata yang mampu berdampak langsung terhadap perekonomian daerah.

“HIPMI Kota Malang kebanyakan pengusaha UMKM, sehingga kami berharap kolaborasi dengan Pemerintah Kota Malang agar pengusaha UMKM bisa go international,” ujarnya.

Dengan semangat kolaboratif antara HIPMI dan Pemkot Malang, diharapkan pelaku UMKM lokal mampu berkembang lebih cepat, baik dari sisi kapasitas usaha, akses pasar, hingga digitalisasi. Agenda pelantikan ini pun menjadi momen penting untuk memperkuat ekosistem kewirausahaan di Kota Malang. (Red)