Kota Malang | ADADIMALANG.COM – Penyaluran bantuan sosial (bansos) di Kota Malang dinilai masih belum sepenuhnya tepat sasaran, sehingga DPRD Kota Malang mendesak Pemerintah Kota (Pemkot) Malang untuk segera melakukan pembaruan data penerima manfaat secara menyeluruh dan berkelanjutan.
Ketua DPRD Kota Malang, Amithya Ratnanggani Sirraduhita, SS., menegaskan bahwa proses pembaruan data harus dilakukan secara rutin dan bertahap agar memastikan ketepatan verifikasi dan pendataan penerima bantuan.
“Ya ini sangat penting, agar bantuan tepat sasaran, juga agar identifikasi terhadap penerima bantuan bisa jelas,” tegas perempuan yang akrab disapa Mia ini.
Ia menjelaskan bahwa ketepatan data sangat menentukan langkah strategis pemerintah dalam mengurangi angka kemiskinan. Identifikasi yang akurat diyakini dapat membantu Pemkot Malang menentukan kebijakan, prioritas, serta intervensi yang tepat berdasarkan kondisi riil masyarakat.
Mia menambahkan, DPRD Kota Malang telah menggelar rapat koordinasi untuk membahas akurasi data penerima bansos. Rapat dilakukan bersamaan dengan penerapan sistem baru dari pemerintah pusat sehingga pemerintah daerah wajib menyesuaikan untuk memastikan integrasi data berjalan baik.
Mia juga menyoroti perlunya sinkronisasi data penerima manfaat agar pemerintah dapat mengidentifikasi warga yang benar-benar masuk kategori berhak menerima bansos berdasarkan klasifikasi terbaru. Ia menilai program pengentasan kemiskinan di Kota Malang sebenarnya sudah berjalan cukup baik, namun minimnya integrasi data membuat distribusi bantuan tidak konsisten.
“Ini realitas di lapangan. Ada warga yang sudah belasan tahun menerima bantuan tanpa ada perubahan status. Artinya, ada yang salah dalam mekanisme sasaran maupun keberlanjutannya,” tegasnya.
Ia menambahkan bahwa pemetaan yang berbasis data akurat akan membantu pemerintah dalam penyusunan kebijakan dan penganggaran yang lebih efisien. Selain mencegah pemborosan anggaran, langkah tersebut juga memastikan bahwa bansos benar-benar diterima oleh warga yang membutuhkan. (Red)
