Kota Malang – Masih dalam bulan Syawal kali ini, Danrem 083 Baladhika Jaya Kolonel Inf Bagus Suryadi Tayo menggelar halal bihalal dengan keluarga besar Korem 083 Baladhika Jaya di Makorem 083 Baladhika Jaya, Kamis (28/06). Kegiatan halal bihalal tersebut dihadiri oleh Kasrem 083 Baladhika Jaya Letkol Inf Sugiyatmono, Para Kasi Korem 083 Baladhika Jaya, Para Kabalak Korem 083 Baladhika Jaya dan seluruh personil Militer dan PNS Makorem 083 Baladhika Jaya serta bapras Korem 083 Baladhika Jaya.

Dalam sambutannya, Danrem 083 Baladhika Jaya Kolonel Inf Bagus Suryadi Tayo menyampaikan baru dapat melaksanakan halal bihalal dengan keluarga besar Korem 083 Baladhika Jaya kali ini karena terbentur dengan kegiatan cuti lebaran anggota Korem 083 Baladhika Jaya, rangkaian pengamanan VVIP Kunjungan Kerja Presiden RI Joko Widodo di Kodim 0819 Pasuruan serta Pengamanan Pilkada serentak pemilihan Gubernur dan wakilnya, Pemilihan Bupati dan wakilnya hingga Pemilihan Walikota dan Wakilnya di wilayah Korem 083 Baladhika Jaya.

“Alhamdulillah sampai dengan saat ini pelaksanaan Pilkada serentak yang dilaksanakan di wilayah Korem 083 Baladhika Jaya dapat berjalan dengan tertib, aman dan lancar tidak ada permasalahan yang timbul, itu berkat partisipasi dan andil kita di dalamnya,” ujar Kolonel Inf Bagus Suryadi Tayo.

Dalam momen Idul Fitri dan Ibadah puasa ramadhan yang telah di laksanakan, Danrem Baladhika Jaya berharap hal tersebut dapat meningkatkan kinerja anggota Korem 083 Baladhika Jaya dalam pengabdian terhadap bangsa dan Negara.

“Selain mahkluk Tuhan, kita ini juga mahluk sosial yang tidak terlepas dari salah dan khilaf. Dengan kegiatan halal bihal ini mudah-mudahan segala dosa yang telah kita lakukan dapat diampuni dan amal Ibadah kita dapat diterima oleh Tuhan Yang Esa,” ujar Danrem 083 Baladhika Jaya.


Selesai sambutan, kegiatan halal bihalal dilanjutkan dengan saling maaf memaafkan dengan berjabat tangan yang dimulai dari Kasrem 083 Baladhika Jaya dan dilanjutkan Para Kasi, Para Kabalak dan diikuti seluruh personil militer dan PNS Korem 083 Baladhika Jaya kepada Danrem 083 Baladhika Jaya Kolonel Inf Bagus Suryadi Tayo dilanjutkan dengan kegiatan ramah tamah.

Meskipun kegiatan halal bihalal tersebut dilaksanakan secara sederhana, namun suasana kekeluargaan dan keakraban sangat terasa antar anggota keluarga besar Korem 083 Baladhika Jaya tersebut. (A.Y)