Upaya mempercepat vaksinasi terus dilaksanakan dengan pihak Puskesmas Cisadea.
ADADIMALANG – Dalam rangka mempercepat vaksinasi untuk segera terbentuknya Herd Immunity, petugas Kelurahan dan Puskesmas di wilayah kota Malang terus menggalakkan vaksinasi.
Salah satunya di Kelurahan Blimbing kota Malang yang kembali melaksanakan vaksinasi dosis kedua pagi hari tadi, Kamis (02/09/2021).
“Untuk vaksinasi dosis pertama sudah dilaksanakan tanggal 31 Mei 2021 lalu dengan jumlah peserta sekitar 135 orang, sementara untuk hari ini telah mendaftar sebanyak 165 orang yang merupakan warga kelurahan Blimbing,” ungkap Lurah Blimbing, Roni Kuncoro.
Selain tetap melaksanakan protokol kesehatan dengan menggunakan masker dan menjaga jarak, peserta vaksinasi di kelurahan Blimbing ini harus melewati bilik disinfektan sebelum masuk ke dalam gedung Kelurahan Blimbing untuk divaksin.
“Selain hari ini, masyarakat kelurahan Blimbing yang belum divaksin dapat mengikuti vaksinasi pada hari Sabtu tanggal 4 September 2021 mendatang dengan kuota vaksin Sinovac untuk 700 orang dimana saat ini ada sekitar 500 orang yang telah mendaftar,” ujar Lurah Blimbing.
https://youtu.be/JKZRZ0WKEpw
Saat ditanya jumlah warga di kelurahan Blimbing yang telah divaksin, Roni Kuncoro menjelaskan dari total jumlah penduduk yang mencapai lebih dari 10 ribu orang hingga saat ini telah tervaksin sekitar 1.700 orang atau baru 10 persen saja.
“Ya kita berusaha mempercepat vaksinasi bagi warga kelurahan Blimbing dimana saat ini Puskesmas Cisadea juga mulai fokus dengan pelaksanaan vaksinasi,” ungkap Roni Kuncoro.
Perlu diketahui, saat ini ada tiga orang warga kelurahan Blimbing yang terpapar Covid-19 dan telah dimasukkan ke lokasi isolasi terpusat (isoter).
Pelaksanaan vaksinasi di kelurahan Blimbing kota Malang kali ini dilaksanakan oleh delapan tenaga kesehatan dari Puskesmas Cisadea yang melaksanakan semua tahapan vaksinasi mulai screening kesehatan hingga vaksinasi dan pemberian surat keterangan.
Sementara itu, salah satu warga LA Sucipto Blimbing yang mengikuti vaksinasi yakni Diana Nuraini mengaku sempat merasakan efek ringan vaksinasi dosis pertama yang diikuti sebelumnya.
“Pengen sehat dan terjaga agar tidak terkena virus Corona (Covid-19) makanya kita ikut vaksinasi,” ungkap perempuan berhijab ini. (A.Y)