ADADIMALANG – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Arema yang ke 29 tahun, manajemen Arema beserta suporter Arema melakukan aksi Napak Tilas pada hari Minggu (14/08). Pelaksanaan Napak Tilas yang di mulai pada pukul 09.00 WIB ini dimulai dari Jalan Trunojoyo depan Stasiun Kereta Api Kota Baru Malang.
Untuk mengantisipasi adanya kemacetan dan peserta Napak Tilas yang tidak tertib, jajaran kepolisian beserta Brimob melakukan pengamanan di Jalan Trunojoyo serta menindak beberapa peserta Napak Tilas yang membawa tongkat, membawa kendaraan bak terbuka dan tidak menggunakan helm.
“Dari pagi kita sudah siaga untuk menertibkan lalu lintas untuk mengurangi kemacetan dan menertibkan suporter Arema yang akan Napak Tilas ke stadion Kanjuruhan,” ujar AKBP Decky Hendarso selaku Kapolres Malang Kota saat ditemui di lokasi.
Meskipun beberapa pelanggaran sempat terjadi saat akan berangkat ke stadion Kanjuruhan, namun AKBP Decky Hendarso mengungkapkan tidak akan melakukan penilangan terhadap para pelanggar.
“Kalau di tilang untuk sementara ini tidak. Kita cuma melakukan penertiban saja dan memperingatkan mereka untuk menggunakan helm dan tidak membawa tongkat. Yang membawa tongkat juga kita rampas tongkatnya,” ungkapnya.
Ada kurang lebih 800 anggota dari jajaran Kepolisian yang di terjunkan untuk melakukan penertiban selama aksi Napak Tilas tersebut berlangsung.
“Anggota kami yang terjun sekitar 800 personil. Mulai dari TNI, Polri dan Brimob, untungnya sejauh ini Aremania sudah cukup tertib,” tambahnya. (A.Y)