ADADIMALANG – Camat Blimbing Kota Malang, Aryadi Wardoyo menyampaikan apresiasi kepada warga masyarakat Kelurahan Arjosari, Kecamatan Blimbing malam hari ini, Jumat (20/05/2022).
Aryadi menyampaikan apresiasi karena msyarakat kelurahan Blimbing selama ini telah patuh menerapkan protokol Covid-19 dan juga mengikuti vaksinasi.
“Saya sampaikan ucapan terimakasih kepada warga masyarakat Kelurahan Arjosari dan Kecamatan Blimbing yang telah patuh menerapkan protokol kesehatan (prokes) Covid-19, termasuk aktif mengikuti vaksinasi,” ungkap Camat Blimbing.
Apresiasi Camat Blimbing tersebut disampaikan saat Aryadi menyampaikan sambutannya dalam acara Halal Bihalql Pengurus Nadhlatul Ulama (NU) dan Pengurus Muhammadiyah tingkat kelurahan Arjosari di gedung serbaguna Kelurahan Arjosari.
Dengan penerapan protokol kesehatan dan vaksinasi tersebut, Aryadi berharap aktifitas masyarakat dapat kembali dijalankan secara normal kembali, termasuk dalam hal perekonomian.
“Semoga kondisi segera membaik sehingga perekonomian juga akan membaik termasuk perekonomian warga masyarakat, aamiin,” ungkap Aryadi.
Terkait dengan pelaksanaan halal bihalal Nadhlatul Ulama dan Muhammadiyah kelurahan Arjosari tersebut, Camat Blimbing menyampaikan mungkin kelurahan Arjosari merupakan satu-satunya kelurahan yang mampu melaksanakan halal bihalal dua ormas besar di Indonesia ini.
“Saya kurang mengetahui apa perbedaan antara NU dan Muhammadiyah, tapi saya mengetahui apa saja persamaannya seperti sama-sama Islam, tinggal di Indonesia dan keduanya sama-sama penopang NKRI,” tukas Aryadi Wardoyo yang langsung disambut riuh tepuk tangan undangan yang hadir. (A.Y)