Awas, Jok motor matic rawan di bobol Maling.

banner 468x60

ADADIMALANG – Menyimpan barang berharga di dalam Jok motor rupanya tidak menjamin barang tersebut aman dari aksi pencurian. Hal ini terbukti setelah Kepolisian Sektor (Polsek) Blimbing kota Malang berhasil menangkap pencuri barang spesialis pembobol jok motor yang bernama Desi Laksana Prima (29), warga Plausan Timur kelurahan Purwodadi.

Kapolsek Blimbing kota Malang, Kompol Gatot Setiawan menjelaskan bahwa polisi sudah enam kali mendapatkan laporan terkait hilangnya barang-barang berharga yang disimpan di dalam jok motor meskipun motor tersebut di parkir di tempat yang aman.

“Kita menerima sekitar enam laporan dari bulan April lalu tentang kehilangan barang dari dalam jok motor,” ujar Kompol Gatot Setiawan.

Setelah melakukan pengintaian di beberapa tempat yang di duga sering terjadi pencurian barang dalam jok motor tersebut, akhirnya polisi menangkap pelaku Desi yang sedang tertangkap tangan melakukan aksinya di Lapangan Brawijaya Rampal pada malam hari.

Sementara itu, salah satu korban yaitu Nur Syaadah mengatakan dirinya menaruh dompet dan sejumlah barang berharga di dalam jok, dan hanya berselang beberapa menit setelah meninggalkan motornya diketahui dompet dan barang berharga senilai Rp. 5 juta telah lenyap dari jok motornya.

Kepada petugas kepolisian, pelaku pencurian yaitu Desi mengaku melakukan pembobolan jok motor tersebut khusus motor matic karena lebih mudah di bobol dan kebanyakan pasti digunakan untuk menyimpan barang berharga.

“Kalau dari hasil penyelidikan kami, tersangka ini memilih membobol motor matic karena motor matic pasti punya bagasi dalam. Selain itu berpotensi menyimpan barang berharga juga,” tambah Kompol Gatot kepada media.

Dari tangan tersangka, polisi mengamankan 21 dompet, ponsel, ATM, KTP, SIM C, STNK dan beberapa surat surat berhaga lainnya serta uang tunai sebesar Rp. 5.600.000,-.

Sementara itu, pelaku pencurian yaitu Desi terancam dijerat dengan pasal 363 tentang pencurian dengan ancaman hukuman 5 tahun penjara. (A.Y)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan