50 Persen Bacaleg Partai Gerindra Kota Malang Adalah generasi Muda.

ADADIMALANG – Dari berbagai PartaiPolitik (parpol) yang telah mendaftarkan Bakal Calon Anggota DPRD/Legislatif (Bacaleg), baru Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) yang tidak mau menyebutkan berapa target perolehan kursi DPRD saat Pemilu 2024 mendatang.

Hal tersebut disampaikan Ketua  DPC Partai Gerindra Kota Malang, Moreno Soeprapto usai mendaftarkan 45 Bacaleg Partai Gerindra ke kantor KPU Kota Malang siang hari tadi, Minggu (14/05/2023).

“Dalam berlomba mendapatkan kepercayaan masyarakat kami dari partai Gerindra tentunya telah memiliki strategi tersendiri. Terkait mendapatkan atau menambah kursi dewan jadi berapa itu takdir dari Allah SWT. Yang penting kami berpolitik dengan santun,” ungkap mantan pembalap nasional ini.

Bahkan di hadapan Bacaleg dan juga kader yang turut hadir di Kantor KPU Kota malang, Moreno menegaskan seluruh kader Partai Gerindra Kota Malang diminta untuk berpolitik dengan riang gembira, santun dan damai serta bermartabat sebagaimana diinstruksikan oleh pendiri Partai Gerindra yakni Prabowo Subianto.

“Partai Gerindra Ingin memberikan contoh yang baik, dimana partai Gerindra ini mayoritas diisi oleh anak-anak muda. Terimakasih pak polisi yang telah mengawal kami ke Kantor KPU ini, silahkan tilang rombongan kami jika ada yang berkendaraan roda 2 namun tidak memakai helm. Kami sebagai peserta balapan Pemilu kita ingin memberikan contoh yang baik untuk tidak ugal-ugalan dan berisik di jalan,” ujar Moreno yang juga menjadi anggota DPR RI dari Dapil Malang Raya ini.

Ditanya keterwakilan perempuan dan juga milenial dalam daftar Bacaleg yang diaftarkan hari ini, Moreno menegaskan Bacaleg Partai Gerindra Kota Malang 50 persen lebih merupakan generasi milenial ataupun Gen Z, dan lebih dari 35 persen merupakan kader perempuan Gerindra Kota Malang.

“Jadi jangan khawatir keterwakilan perempuan sangat memenuhi syarat di partai kami ini,” tegas Moreno Soeprapto.

Perlu diketahui, rencananya Partai gerindra akan mendaftarkan bacaleg partanya pada hari Sabtu kemarin (13/05/2023), namun Moreno menjelaskan karena ada kendala dalam hal administrasi akhirnya berkas dari DPP Partai gerindra baru dapat diterima pada hari Minggu ini dan langsung didaftarkan saat itu juga. (A.Y)