Ajak Pendengar Lagunya Tetap Happy, Whida Rositama Kembali Luncurkan Single ‘Just Be Happy’

Dosen Humaniora UIN Maulana Malik Ibrahim, Whida Rositama (berbaju merah) kembali meluncurkan single lagunya yang berbahasa inggris bersama mahasisiwanya yakni Qarina Vitri Aulia sebagai backing vocal (Foto : Agus Yuwono)
Dosen Humaniora UIN Maulana Malik Ibrahim, Whida Rositama (berbaju merah) kembali meluncurkan single lagunya yang berbahasa inggris bersama mahasisiwanya yakni Qarina Vitri Aulia sebagai backing vocal (Foto : Agus Yuwono)
banner 468x60

Remake single terdahulunya yang berjudul Raya Bahagia bersama mahasiswinya Qarina Vitri Aulia sebgai backing vocal.

ADADIMALANG.COM | Kota Malang – Konsisten dengan pilihan yang telah dipilihnya, seorang dosen di kota Malang kembali memperkenalkan sebug karyanya dalam bidang tarik suara ke masyarakat.

Single lagi berjudul ‘Just Be Happy’ ini merupakan remake dari karyanya yang telah diluncurkan sebelumnya dengan judul ‘Raya Bahagia’.

Bacaan Lainnya

“Lagu ini berisi pesan agar tetap bersemangat dalam menjalani kehidupan, sehingga dengan modal semangat dan rasa bahagia itu akan mampu membuat kita menjalani atau melewati berbagai permasalahan yang terjadi,” ungkap Whida Rositama saat Konferensi Pers siang tadi, Minggu (21/04/2024).

Lagu Just Be Happy ini nampaknya akan sangat cocok dinikmati di momen mudik atau bersama orang-orang tercinta dalam kehidupan kita.

“Termasuk saat kita merasa kondisi atau situasi yang ada tidak seperti yang kita harapkan, lagu ini akan dapat mengingatkan kembali kita untuk tetap happy (senang/berbahagia) agar dapat lebih ringan menjalani pernasalahan yang ada,” ujar Whida.

Menurut perempuan yang piawai dalam bekomunikasi bahasa asing ini, lagu Just Be Happy diluncurkan setelah dirinya sempat mengeluarkan single duet bersama salah satu mahasiswanya yang berjudul ‘Jalani Saja’ di bulan Februari 2024 lalu.

Whida berharap lagu dengan bahasa Inggris tersebut akan mampu memberi semangat atau motivasi agar pendengar lagu tersebut tetap merasa happy dan bersemangat dalam menjalankan kegiatan sehari-hari mereka. Termasuk saat menghadapi permasalahan di dalamnya.

“Lagu ini akan resmi dilaunching tanggal 22 April 2024 besok, dan sudah akan dapat dinikmati di berbagai saluran musik. Just Be Happy ya,” pungkas Whida Rositama. (A.Y)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan