Kota Malang – Setelah diadakan di kota Semarang, Parade UMKM BRI etape II akan dilaksanakan di kota Malang pada tanggal 19-21 Mei 2017 di areal parkir Stadion Gajayana kota Malang dengan tema industri kreatif.
Senior Executive vice President UKM dan Konsumer, Supari menyatakan bahwa BRI berkomitmen mendukung pertumbuhan sektor usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) di tanah air yang salah satunya diwujudkan dalam acara Parade UMKM BRI.
” Parade UMKM BRI Etape Kedua di kota Malang ini akan berbeda dengab yang dilaksanajan di Semarang kemarin, dimana akan banyak dipasarkan sejumlah produk UMKM,” ungkapnya.
Supari menjelaskan jika Parade UMKM BRI di kota Malang kali ini akan diikuti lebih dari 120 UMKM dan lebih dari 500 pedagang kaki lima ( PKL).
“Selain acara bazar UMKM, akan ada agenda lain seperti BRI UMKM Award, Coaching Clinic, bazaar produk keuangan BRI Group dimana akan banyak sharing keilmuan dan paket-paket produk dari BRI Group,” ujar Supari.
Dalam acara yang akan dihadiri oleh Wali Kota Malang, H. M. Anton ini, semua transaksi yang terjadi dalam Parade UMKM BRI kali ini akan Cashless atau tidak menggunakan uang kontan melainkan menggunakan kartu Brizzi BRI yang bisa didapatkan ataupun diisi di area Parade UMKM BRI.
“Kartu Brizzi BRI yang digunakan kali ini spesial karena edisi kota Malang dengan logo Singo Edan, pokoke kartu ini Malang banget,” ujar pria ramah ini.
Penggunaan kartu Brizzi selama Parade UMKM BRI tersebut akan di undi di hari Minggu dengan banyak hadiah di akhir acara.
Sementara itu, Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Mikro (DKUM) Kota Malang Tri Widyani Pangestuti mengucapkan terimakasih atas pelaksanaan Parade UMKM BRI di kota Malang.
“Tidak salah memang jika BRI memilih kota Malang sebagai lokasi pelaksanaan Parade UMKM BRI dengab tema usaha kreatif karena kota Malang pabriknya usaha kreatif,” ujar perempuan yang disapa dengan panggilan Yani ini.
Supari lebih lanjut menjelaskan jika pesan dari acara Parade UMKM BRI tersebut adalah pemberdayaan dari UMKM sehingga kapasitas UMKM bisa naik kelas dari Mikro menjadi Kecil, dari Kecil menjadi Menengah dan seterusnya.
“Pokoknya masyarakat Malang bisa menikmati dan memanfaatkan acara ini untuk meningkatkan kemampuan dan wawasan terkait UMKM dan tentang produk-produk BRI Group,” pungkas Supari.