Kota Malang – Berbeda dengan pelaksanaan reses sebelumnya, anggota DPRD kota Malang asal Partai Hanura kota Malang, Afdhal Fauza melaksanakan reses dengan mengundang para pemuda dan komunitas pemuda dengan tujuan mengetahui aspirasi generasi muda saat ini di hotel Regent kota Malang, Selasa (05/12).
“Reses kali ini sengaja saya pergunakan untuk menyerap aspirasi generasi muda yang seringkali dipandang sebelah mata, agar saya benar-benar tahu apa keinginan para pemuda saat ini yang sebenarnya,” ujar Afdhal Fauza.
Menurut Afdhal Fauza, selama ini generasi muda banyak yang apriori terhadap pemerintah khususnya dunia politik,sehingga generasi muda kemudian semakin tidak memiliki ketertarikan terhadap kebijakan-kebijakan yang dibuat pemerintah.
“Setelah reses ini akhirnya saya mengetahui apa yang selama ini mereka rasakan dan apa yang mereka inginkan dan butuhkan. Para pemuda selama ini tidak memiliki saluran untuk menyalurkan apa yang mereka inginkan atau potensi talenta yang dimilikinya. Mereka membutuhkan panggung sehingga mereka membentuk komunitas-komunitas kecil tapi tidak tahu harus kemana komunitas kecil mereka aspirasinya disalurkan,” ujar Afdhal Fauza.
Afdhal Fauza juga menjelaskan dengan adanya kesempatan bagi para pemuda generasi Now untuk menyalurkan aspirasi dan sosialisasi tentang politik, pemerintahan dan kebijakan-kebijakannya diharapkan bisa mengurangi apriori generasi muda saat ini sehingga bisa mengurangi tingkat golput dari kalangan pemuda saat pelaksanaan Pemilu ataupun Pilkada.
“Yang harus kita kerjakan sekarang adalah bagaimana untuk bisa berubah mereka untuk mengadakan gerakan perubahan yang dimulai dari pemuda. Bangsa kita bisa merdeka karena Pemuda. Jumlah mahasiswa di kota Malang ini sudah hampir 60 ribu mahasiswa masak tidak ada pemuda yang berprestasi, apalagi kota Malang ini sebagai Kota Layak Pemuda,” ujar politikus Partai Hanura kota Malang ini.
Nampak hadir dalam acara reses Afdhal Fauza itu Ketua DPC Partai Hanura kota Malang Ya’qud Ananda Gudban, Sekretaris dan beberapa pengurus DPC Hanura kota Malang. (A.Y)