Wanedi Siap berikan solusi bagi home industri di Kota Malang

banner 468x60

Kota Malang – Minimnya bantuan permodalan yang menjadi kendala untuk memproduksi dalam jumlah banyak sesuai kebutuhan pasar, dinilai menyebabkan kondisi industri rumahan di kota Malang bagai telur diujung tanduk. Hal ini seperti yang terjadi pada salah satu industri rumahan pembuatan sepatu di wilayah Gadang.

Hal tersebut disampaikan oleh salah satu perajin sepatu yakni Suratman saat  dikunjungi oleh Calon Wakil Walikota nomor urut satu Achmad Wanedi.

Bacaan Lainnya

“Masalahnya itu soal modal pak, kami kesusahan untuk memproduksi secara masal, sehingga kami hanya memproduksi sepatu jika ada yang pesan saja,” ujar Suratman.

Hingga saat ini pengrajin sepatu di wilayah Gadang gang VI diketahui ada sekitar 15 pengrajin yang menggunakan rumah sebagai tempat produksi sepatu, tas dan sandal dan hanya beberapa pengrajin yang memiliki modal cukup yang bisa mengembangkan usahanya.

Hal serupa juga disampaikan oleh perajin yang lain seperti Subari dan Gino yang juga dikunjungi oleh Achmad Wanedi.

“Kita akan memberikan ruang kepada para pengusaha kecil untuk mendapatkan permodalan sehingga mampu menghidupi usaha para perajin ini. Kita akan menjalin kerjasama dengan bank-bank yang ada di Kota Malang untuk membantu memberi pinjaman modal kepada mereka,” ujar Wanedi saat berkunjung ke Gadang VI

Selain mencari mitra untuk memberikan bantuan permodalan, Wakil dari Ya’qud Ananda Gudban ini juga menyampaikan akan memberi pelatihan kepada para pegiat home industri sehingga kualitas yang dihasilkan dapat bersaing secara global.

“Pemerintah punya kepentingan, untuk itu akan kita beri pelatihan karena merekalah yang akan mengangkat perekonomian Kita Malang,” jelas Wanedi.

Permasalahan distribusi, Wanedi menyatakan barang yang diproduksi oleh industri rumahan akan dibantu oleh pemerintah untuk dipasarkan secara luas dengan menciptakan e-commerce sehingga pasarnya hingga internasional (A.Y)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan