Kota Malang – Dengan tujuan melakukan silahturahmi dan kordinasi dalam rangka terlaksananya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) kota Malang yang demokratis, Pasangan Calon (Paslon) Menawan yakni Ya’qud Ananda Gudban dan Ahmad Wanedi berkunjung ke kantor Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) kota Malang yang ada di wilayah Arjosari siang hari ini, Rabu (14/03).
Kedatangan Paslon Menawan ke kantor Panwaslu yang dilanjutkan dengan agenda pertemuan ini juga berjalan secara terbuka yang berisi tentang kordinasi tentang hal-hal yang terkait dengan pelaksanaan Pilkada serta tupoksi Panwaslu kota Malang.
“Kunjungan kami ke Panwaslu ini memang sudah masuk dalam agenda kegiatan Paslon Menawan agar kami bisa bersilahturahmi dan berkordinasi dengan Panwaslu kota Malang yang tentunya sangat terkat dengan pelaksanaan Pilkada di kota Malang ini,” ujar Calon Walikota nomor urut 1, Ya’qud Ananda Gudban saat ditanya tujuan kedatangannya ke kantor Panwaslu.
Nanda Gudban lebih lanjut juga menyatakan bahwa adbeberapa hal baru yang secara teknis sekali baru diketahui oleh Paslon Menawan yang akan mempermudah kordinasi dan pelaksanaan kampanye Menawan.
“Kami berdua terus terang baru tahu jika tidak ada zonaisasi yang tentunya ini juga harus disosialisasikan kepada masyarakat. Dan kami juga menjadi tahu bagamana tugas dan cara kerja Panwaslu sehingga bisa meminimalisir miskomunikasi diantara Paslon Menawan dan timnya dengan Panwaslu,” ujar Nanda Gudban.
Sebelum meninggalkan tempat, Nanda berharap Panwaslu tidak segan-segan memberikan masukan dan mengingatkan jika Paslon Menawan akan melakukan pelanggaran atau keluar dari aturan yang ada karena ketidaktahuannya.
Ditemui di lokasi yang sama, Wakil Ketua Panwaslu Bidang SDM yang menemui Paslon Menawan yakni Erna El Maghfiroh menegaskan baha kedatangan Paslon Menawan ke kantor Panwaslu bukanlah karena dipanggil oleh Panwaslu melainkan karena keinginan Paslon Menawan untuk datang bersilahturahmi dan berkordinasi.
“Kami informasikan juga bagaimana tata cara kerja Panwaslu sehingga Paslon Menawan juga tahu bagaimana Panwaslu bekerja setiap hari di lapangan ataupun di kantor serta mekanisme pelaporan dan lain sebagainya,” pungkas Erna El Maghfiroh. (A.Y)