ADADIMALANG – Komandan Korem 083 Baladhika Jaya Kolonel Inf Zainuddin menyampaikan bahwa orang tua harus memberikan contoh yang baik kepada anak-anak mengingat keberhasilan seorang anak adalah hasil jerih payah orang tua.

Hal tersebut disampaikan oleh Kolonel Inf Zainuddin dalam acara pengarahan di Kodim 0822 Bondowoso hari ini, Senin (18/11).

Dalam kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Kasdim 0822 Bondowoso Mayor Inf Irawan Setiadi, Para Danramil, Prajurit dan juga Ibu-ibu Pengurus dan anggota Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXVI Kodim 0822 Bondowoso.

Kolonel Inf Zainuddin berharap para orang tua saat ini harus lebih aktif dan produktif untuk mendorong menyongsong masa depan anak-anak.

“Seluruh Babinsa harus memberikan manfaat kepada keluarga dan lingkungan masyarakat khususnya dan harus bisa menjadi cermin di lingkungan masyarakat. Ibu-Ibu Persit juga harus bijak dalam bermedia sosial,” ungkap Kolonel Inf Zainuddin. (A.Y)