KAHMI Gelar Silahturahmi dan Diskusi Bahas Permasalahan Bangsa

banner 468x60

Hadirkan Bagir Manan sebagai Keynote Speaker dalam membahas permasalahan bangsa.

Kota Malang – Hadirkan Bagir Manan sebagai Keynote Speaker dalam membahas permasalahan bangsa, KAHMI menggelar acara silahturahmi dan diskusi tentang permasalahan bangsa.

Acara silahturahmi dan diskusi di Universitas Brawijaya (UB) pagi ini (26/01) dihadiri oleh para anggota Kahmi dari berbagai daerah yang memiliki spesifikasi Guru Besar atau Doktor di bidang hukum.

Penggagas acara silahturahmi dan seminar nasional Kahmi tersebut, Rachmad Safa’at menjelaskan bahwa acara tersebut berasal dari perbincangan group secara online yang merasa resah akan kondisi bangsa saat ini.

“Dari perbincangan di group online itu kemudian kita wujudkan secara konkrit hari ini di Malang dengan tuan rumah adalah Kahmi Fakultas Hukum Universitas Brawijaya (FHUB),” ujar pria yang menjabat sebagai Dekan FHUB ini.

Baca Juga :
Sofia maju caleg karena Ahok
Polres Malang Kota gelar Roadshow Milenial
BPBD Kota Malang Mulai Pasang Windsock

Dalam diskusi yang digelar bersama anggota Kahmi yang menjadi pakar hukum di berbagai universitas dan instansi ini akan dibahas tiga hal yang menjadi fokus pembahasan.

Dekan FHUB yang menggagas acara, Rachmad Syafa’at

“Yang pertama membahas masalah mineral dan pertambangan, dimana Indonesia belum berdaulat dalam hal pertambangan. Negara kita ini sangat kaya, tapi kenyataannya baru berapa banyak yang menikmati ‘potongan surga’ ini?,” ungkap Rachmad Safa’at.

Tema kedua yang dibahas adalah penerapan hukum Islam di Indonesia mengingat mayoritas penduduk Indonesia menganut agama Islam.

“Dan yang ketiga adalah membahas tentang peraturan perbencanaan karena Indonesia merupakan wilayah ‘Ring of Fire’ yang rawan bencana,” ungkap pria ramah ini.

Menurut Rahmad, seringkali bencana yang terjadi masih belum tertangani dengan baik apakah sebelum terjadi bencana ataupun sesudahnya.

“Semoga dengan diskusi bersama anggota Kahmi yang merupakan pakar hukum di Indonesia ini bisa memberikan rekomendasi kepada pemerintah untuk menjawab permasalahan-permasalahan bangsa saat ini,” ujar Rachmad Safa’at.

Dalam seminar Kahmi kali ini, dihadirkan mantan Ketua Mahkamah Agung (MA) Bagir Manan sebagai keynote speaker dalam acara yang mengambil tema ‘Mewujudkan Hukum Nasional yang Religius dan Berkeadilan Sosial,

“Nanti akan kami berikan rekomendasi kepada pemerintah terkait permasalahan-permasalahan bangsa yang kami bahas hari ini,” pungkas Rachmad Safa’at. (A.Y)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan