Mochtar Riady : Malang Itu Sangat Penting Buat Saya

banner 468x60

ADADIMALANG – Dalam rangka menghadiri dan turut meresmikan cabang First Media di kota Malang, pendiri Lippo Group Dr. Mochtar Riady hadir di Main Atrium Malang Town Square (Matos), Senin (13/6).

“Saya lahir di Batu, tetapi dibesarkan di kota Malang. Rumah saya dulu ada di daerah Pecinan,” jelas Mochtar.

Bacaan Lainnya

Cukup banyaknya pengalaman hidup Mochtar Riady selama hidup di Malang, membuat Malang menjadi kota yang penting dalam hidupnya.

“Saya pesan untuk first media, untuk memberikan layanan gratis untuk sekolah dan perguruan tinggi yang di kota Malang,” kata Mochtar Riady dalam sambutannya.

Sementara itu Walikota Malang, H. M. Anton menyatakan kebanggaannya akan kedatangan Mochtar Riady di kota Malang untuk launching buku yang berjudul “Manusia Ide“.

“Pak Mochtar Riady itu lahir di Malang dan kembali ke Malang, semoga kehadiran kembali pak Mochtar Riady ke Malang ini bisa membawa keberkahan untuk kota Malang,” ujar Abah Anton.

Sementara itu di tempat yang sama, Wakil Gubernur Jawa Timur Syaifullah Yusuf yang akrab dipanggil Gus Ipul yang turut hadir di Matos juga memberikan pujian kepada Mochtar Riady dalam sambutannya.

“Kurang sukses apa pak Mochtar Riady ini, tapi nyatanya juga tidak melupakan Malang sebagai tanah kelahirannya sebagai bentuk keteguhan memegang kearifan lokal,” ujar Gus Ipul.

Gus Ipul mengharapkan First Media membantu Malang lebih melek informasi dari kondisi kemajuan informasi Malang Raya saat ini. (A.Y)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan