ADADIMALANG.COM | Kampus POLINEMA – Bertepatan dengan Upacara Bendera dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Ke-79 Republik Indonesia hari ini (17/08), Direktur Politeknik Negeri Malang (POLINEMA) menyerahkan penghargaan kepada salah satu dosennya yakni Prof. Dr. Ir. Drs. Bambang Irawan, MT.
Direktur Politeknik Negeri Malang, Ir. Supriatna Adhisuwignjo, ST., MT., menyampaikan penghargaan yang diberikan secara terbuka dan disaksikan seluruh peserta Upacara Bendera kali ini jdiberikan kepada Bambang Irawan sebagai bentuk penghargaan POLINEMA atas dedikasinya selama ini.
“”Tentunya kita sama-sama ketahui bahwa Politeknik Negeri MalangĀ telah menyelenggarakan perkuliahan sejak tahun 1982 yang artinya hingga saat ini telah 42 tahun. Dan kita juga mencatat bahwa salah satu dosen kita itu yakni pak Bambang Irawan ternyata telah mengabdikan diri sejak awal menjadi dosen sampai hari ini atau sudah lebih dari 40 tahun,” ujar Supriatna.
Pemberian penghargaan kepada Bambang Irawan tersebut diakui Supriatna sebagai inisiatif dari kampus POLINEMA, mengingat untuk pengabdian lebih dari 40 tahun hingga saat ini belum pernah ada.
“Secara formal Pemerintah Pusat itu memberikan penghargaan Satya Lancana itu hanya untuk pengabdian 10 tahun, 20 tahun dan 30 tahun, sementara untuk PNS yang telah mengabdi lebih dari 40 tahun itu belum ada penghargaan. Oleh karena itu kita di POLINEMA ini berinisiatif untuk memberikan penghargaan sebagaimana masa kerja dan masa pengabdian pak Bambang Irawan yang telah lebih dari 40 tahun. Jadi ini penghargaan versi kita untuk memberikan penghargaan dan ucapan terima kasih atas segala pengabdiannya selama 40 tahun mengabdikan diri di kampus POLINEMA sebagai seorang PNS,” ungkap Supriatna.
Ditanya apakah pemberian penghargaan tersebut akan diberikan secara rutin, Supriatna menegaskan bahwa pihaknya hingga saat ini telah mendata bahwa hingga saat ini hanya ada satu orang yaitu Prof. Dr. Ir. Drs. bambang Irawasn, MTY., saja yang telah mengabdi lebih dari 40 tahun lamanya. Sementara yang lainnya rata-rata telah purna atau pensiun. (A.Y)