ADADIMALANG.COM | Kota Malang – Dua kali pelaksanaan debat publik oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) kota Malang, Calon Wali Kota Malang dari pasangan calon (paslon) ABADI yakni Abah Anton selalu disudutkan dengan bahasan terkait korupsi.
Penyebabnya mantan Wali Kota Malang periode 2013-2018 ini sebelumnya pernah terjerat kasus korupsi yang menyebabkan dirinya harus berurusan dengan KPK.
Ditanya wartawan usai debat terkait perihal korupsi yang selalu disasarkan kepada dirinya, Abah Anton memberikan penjelasan.
“Saya pikir masyarakat kota Malang ini sudah cerdas dan tahu semuanya, namun terus terang saya juga menyampaikan ucapan terimakasih karena dengan begini saya bisa memberikan penjelasan. Saya sampaikan bahwa saya melaksanakan evaluasi tentang apa yang kami rasakan saat saya menjadi salah satu pemimpin daerah yang bermasalah,” ujar Abah Anton.
Lebih lanjut Abah Anton menegaskan terseretnya dirinya dalam perkara teraebut tidak lain disebabkan karena sistem yang ada, sehingga dapat dikatakan dirinya hanya korban dari sistem dan juga politik yang terjadi saat itu.
“Allah SWT tahu bahwa saya tidak pernah menerima sedikitpun uang rakyat yang dikorupsi itu dan secara pribadi saya tidak pernah berpikiran secara pribadi untuk merugikan negara. Saya sendiri dan keluarga tetap berkomitmen bahwa kita ini ibadah bahkan uang gaji aelama menjadi Wali Kota dulu dan yang akan datang tetap saya berikan kepada rakyat miskin, anak yatim piatu dan orang yang membutuhkan,” ungkap Abah Anton.
Dalam debat publik ke dua tersebut, Pasangan Calon Abah Anton dan Dimyati Ayatulloh juga didampingi oleh beberapa ulama yang nampak setia hadir sejak awal debat di barisan pendukung paslon ABADI.
“Semuanya tahu para ulama juga mendukung paslon ABADI dan beliau-beliau ini insyaAllah tahu saya tidak melakukan korupsi atau apapun yang dituduhkan. Kalau misalkan saya melakukan korupsi, para ulama ini tentunya tidak akan mau mendampingi dan mendukung saya dan paslon ABADI ini,” pungkas Abah Anton didampingi Dimyatk Ayatulloh dan beberapa ulama. (A.Y)