Kota Malang | ADADIMALANG.COM – Dalam rangka memberikan pengalaman belanja yang lebih segar dan modern bagi para pengunjungnya, Malang Town Square (MATOS) meresmikan New Shopping Area (areal belanja baru) di Lower Ground hari ini, Kamis (06/03/2025).
Kehadiran area belanja baru tersebut diharapkan dapat semakin meningkatkan daya tarik MATOS sebagai pusat perbelanjaan besar dan lengkap di kota Malang.
Mall Director MATOS, Fifi Trisjanti menyampaikan konsep baru yang dihadirkan dalam area belanja baru ini mengusung kombinasi dari berbagai brand yang meliputi kategori fashion, kesehatan, dan kuliner.
“Ini adalah salah satu inovasi kami untuk memperluas variasi yang ada di MATOS. Kali ini kami juga memperkenalkan dua tenant ternama yang baru bergabung yaitu Sociolla dan OH!SOME. Kehadiran dua brand ini tentunya menjadi daya tarik tersendiri, terutama bagi generasi muda dan keluarga muda yang menjadi target pasar mereka,” ungkap Fifi.
Sebelum dua brand tadi bergabung, Watsons juga telah mengisi area tersebut. Dan saat ini MATOS juga berencana untuk menghadirkan lebih banyak tenant lainnya dalam waktu dekat.
“Selain Sociolla dan OH!SOME, kami juga akan menghadirkan brand lain seperti La Russo yang dijadwalkan akan dibuka pada 18 Maret 2025 mendatang. Kami juga akan menyambut kehadiran Tong Ji dan Tae Wan, restoran-restoran yang akan menambah pilihan kuliner di MATOS,” lanjut Fifi.
Dengan berbagai brand yang hadir, MATOS berharap dapat memberikan alternatif belanja yang lebih beragam dan memuaskan bagi pengunjungnya.
Peresmian tersebut juga dihadiri Henry Riady selaku CEO Lippo Malls yang juga memberikan sambutan hangat atas pembukaan New Shopping Area di Lower Ground MATOS.
Henry menekankan pentingnya inovasi yang terus dilakukan oleh MATOS sebagai bagian dari pengembangan mall jejaring Lippo di wilayah Jawa Timur.
“MATOS sudah berkembang pesat dari tahun ke tahun, dan inovasi seperti ini patut diapresiasi. Renovasi mulai dari Rooftop hingga Lower Ground ini harus terus dikembangkan agar MATOS tetap menjadi pusat perbelanjaan yang menarik bagi pengunjung. Masih ada lantai satu dan dua yang juga harus terus berinovasi,” ujarnya.
Henry juga berharap bahwa pengembangan serupa akan terus dilakukan di mall-mall lain yang berada di jaringan Lippo Malls, seperti di Kota Batu, Kediri, Madiun, dan Kudus.
“Kami ingin setiap mall yang ada di wilayah Jawa Timur dapat berkembang lebih baik, seperti yang dilakukan MATOS di Malang ini,” tambahnya.
Dengan berbagai inovasi yang terus dilakukan, MATOS semakin memperkuat posisinya sebagai destinasi belanja utama di Kota Malang. Kehadiran areal belanja baru ini tentunya memberikan lebih banyak pilihan bagi pengunjung, dan memperkaya pengalaman berbelanja di MATOS. (A.Y)