Dikawal dari kantor kecamatan Kedung Kandang ke Jalan Ciujung kota Malang.

Kota Malang – Setelah selesai dilakukan penghitungan suara, semua logistik Pemilihan Umum (Pemilu) dari kantor PPK Kedung Kandang di jalan Mayjen Sungkono dikembalikan ke gudang Komisi Pemilihan Umum (KPU) di jalan Ciujung kota Malang.

Pengembalian logistik Pemilu dari kantor PPK Kedung Kandang ke gudang KPU kota Malang ini dimulai sejak pukul 08.30 hingga pukul 13.00 WIB dikawal 17 personel pengamanan yang terdiri dari Dua Personel TNI dan 15 personel Polri.

Logistik Pemilu dari PPK Kedung Kandang yang dikembalikan dengan menggunakan Empat truk tersebut antara lain 2.650 Kotak suara beserta isinya, 510 Bilik suara duplex dan juga 2.120 Bilik suara aluminium.

Turut hadir dalam kegiatan pengembalian logistik Pemilu tersebut antara lain Plt Camat Kedungkandang beserta jajaran, Kapolsek Kedung Kandang beserta jajaran, Danramil Kedung kandang beserta jajaran, PPK Kecamatan Kedungkandang beserta komisionernya.

Hingga akhir kegiatan, kegiatan pengembalian logistik Pemilu berjalan dengan aman,lancar dan kondusif. (A.Y)