Mendominasi kelas Downhill dan Cross Country menjadikan kota Malang juara.

Kota Malang – Berhasil mendominasi seluruh kelas baik kelas MTB Downhill dan Cross Country menjadikan atlet kota Malang juara Kejuaraan Provinsi Jawa Timur (Kejurprov Jatim) Balap Sepeda yang diadakan oleh Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Jawa Timur.

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua ISSI Kota Malang, Sumardi Mulyono yang menyatakan bahwa atlet kota Malang mendominasi seluruh kelas MTB di Downhill ataupun Cross Country.

“Selama ini untuk MTB itu selalu Lumajang, kalau road, ada Mojokerto dan Sidoarjo. Syukur kali ini kota Malang bisa ambil dua-duanya,” kata Sumardi Mulyono usai penyerahan piala di Velodrome Malang, Sabtu (22/12)

Ketua ISSI Kota Malang, Sumardi Mulyono

Sumardi Mulyono memberikan rahasia kemenangan atlet sepeda kota Malang adalah pembinaan dan pelatihan hingga pendampingan atlet sejak dini, dimana para pelatih atlet telah memiliki jam terbang yang tinggi.

Di temui di sela-sela pelaksanaan Kejurprov, Ketua ISSI Jawa Timur Wahid Wahyudi menjelaskan, Kejurprov kali ini diselenggarakan di Kabupaten Tuban dan kota Malang.

Ketua ISSI Jawa Timur, Wahid Wahyudi

“Kejurprov ini salah satu tujuannya untuk melahirkan atlet-atlet Jawa Timur yang kita harapkan nantinya punya prestasi nasional dan internasional,” pungkas Wahid Wahyudi. (A.Y)