Direktur Polinema hadiri pelantikan Rektor Universitas Brawijaya.
ADADIMALANG – Setelah melalui berbagai proses dan tahapan pemilihan Rektor Universitas Brawijaya (UB), Dekan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) UB yakni Prof Widodo, S.Si.,M.Si.,Ph.D.Med.Sc terpilih menjadi Rektor Universitas Brawijaya periode 2022-2027.
Setelah terpilih menjadi Rektor UB Terpilih, Widodo secara resmi dilantik sebagai Rektor Universitas Brawijaya oleh Ketua Majelis Wali Amanah (MWA) di Gedung Samantha Krida pagi tadi, Senin (27/06/2022).
Acara pelantikan tersebut dihadiri civitas akademika UB dan juga mitra serta kolega dari Universitas Brawijaya ataupun Rektor baru UB.
Salah satu yang juga nampak hadir dalam prosesi pelantikan tersebut adalah Direktur Politeknik Negeri Malang (Polinema) Supriatna Adhisuwignjo, ST, MT,.
Melalui AdaDiMalang, Supriatna menyampaikan ucapan selamat kepada Widodo yang telah dilantik sebagai Rektor Universitas Brawijaya hari ini.
“Tentunya ucapan selamat saya sampaikan kepada pak widodo yang telah berhasil Terpilih hingga hari ini dapat dilantik sebagai Rektor UB. Semoga dengan amanah yang diterima sebagai Rektor UB ini dapat mengantarkan Univetsitas Brawijaya menjadi lebih maju sesuai dengan misi misi yang diembannya,” ungkap Supriatna Adhisuwignjo.
Dengan kepemimpinan Widodo sebagai Rektor Baru Universitas Brawijaya, Supriatna berharap UB dapat menjalin kerjasama dengan semua pihak.
“Dengan kerjasama bersama berbagai pihak, semoga Universitas Brawijaya dapat memberikan kemanfaatan yang sebesar-besarnya dan seluas-luasnya bagi masyarakat,” harap pria yang juga alumnus Jurusan Teknik Elektro UB ini.
Perlu diketahui, Widodo dilantik sebagai Rektor Universitas Brawijaya periode tahun 2022-2027 oleh Ketua Majelis Wali Amanah (MWA) Universitas Brawijaya yakni, Prof. Dr. Muhadjir Effendy, M.A.P. untuk menggantikan Prof. Dr. Ir. Nuhfil Hanani AR., MS sebagai Rektor UB periode 2018-2022. (A.Y)