Dilaksanakan selama dua hari dengan setting menu yang berbeda.
ADADIMALANG – Dengan tujuan memperkenalkan menu baru yang dikeluarkan di tahun 2023 ini, Catering Niki Eco menggelar acara Test Food selama dua hari mulai Sabtu kemarin (28/01/2023).
“Jadi selama dua hari ini kami memperkenalkan beberapa menu yang mungkin selama ini jarang dipesan padahal enak. Selain itu juga menu-menu baru kami di tahun 2023 ini. Dengan begitu masyarakat yang sudah pernah menjadi pelanggan kami atau calon pelanggan kami jadi tahu bagaimana menu-menu yang kami miliki,” ungkap Marketing Catering Niki Eco Malang, Dita Kurnia Arum K.
Selama dua hari pelaksanaan test food di Resto Niki Kopitiam Bondowoso Kota Malang ini disiapkan 3 menu pondokan (stall), satu set prasmanannya (buffee) dan 3 menu desert.
“Karena menu kami banyak variannya, jadi selama dua hari itu menunya berbeda. Dan ada lebih dari 100 orang yang ikut kegiatan test food ini,” ujar perempuan berkacamata ini.
Diakui Dita, kegiatan test food selama ini rutin dilaksanakan setiap bulan oleh Catering Niki Eco Malang dengan dua konsep yakni dilaksanakan sendiri atau dilaksanakan saat pameran berlangsung di berbagai lokasi
Dengan gelaran testfood secara rutin tersebut, Dita berharap masyarakat yang sudah pernah menjadi pelanggan atau yang belum pernah menggunakan jasa catering Niki Eco dapat mengetahui bagaimana taste makanan yang menjadi menu Niki Eco seiring perkembangan waktu.
“Brand catering Niki Eco ini kan sudah hampir 21 tahun malang melintang di Malang tentunya sudah banyak yang kenal. Seringkali karena banyak dipesan pejabat atau instansi jadi kesannya harganya mahal sekali, padahal kami juga dapat menyesuaikan dengan kebutuhan atau budgeting dari calon pelanggan kami lho. Coba tanya dulu, kami usahakan untuk dapat memenuhi kebutuhan pelanggan kami secara maksimal,” pungkas Dita.
Hingga berita ini dimuat, kegiatan testfood Catering Niki Eco Malang masih tengah berlangsung. (A.Y)