2.170 orang melaksanakan membaca Al Quran dan doa bersama di Markas Divisi Infantri II Kostrad

banner 468x60

Kota Malang – Dalam rangka memperingati HUT Republik Indonesia ke 72 pada tahun ini, sebanyak 2.170 orang melaksanakan acara Muroja’ah dan Doa bersama mulai pukul 17.00 WIB pada tanggal 17 Agustus 2017 di Lapangan Tenis Indoor Markas Divisi Infantri II Kostrad.

Acara yang diberi tema Muroja’ah dan Doa Bersama untuk Indonesia Lebih Kasih Sayang dalam rangka HUT RI Ke 72 itu dipimpin langsung oleh Panglima Divisi Infanteri II Kostrad, Mayjen TNI Agus Suhardi yang didampingi oleh tokoh masyarakat, tokoh agama, 30 hafiz dan personil TNI yang ada di bawah jajaran Divif II Kostrad.

Bacaan Lainnya

Setiap peserta yang hadir dalam acara tersebut membaca Al Quran satu Juz yang dibagi dalam 30 kelompok sehingga dalam kegiatan tersebut sudah mengkhatamkan 30 Juz Al Quran.

Dalam sambutannya, Panglima Divisi Infantri II Kostrad membacakan sambutan Jendral TNI Gatot Nurmantyo yang berisi ajakan untuk mensyukuri Kemerdekaan Republik Indonesia melalui gerakan 171717 yang merupakan perwujudan dari pelaksanaan Sila I Pancasila.

ā€¯Diharapkan dalam kegiatan ini kita semua bisa bersatu dan berdoa beraama agar negara ini bisa adil, makmur dan sejahtera agar kita semua bisa melanjutkan kehidupan berbangsa bernegara yang lebih baik lagi,” jelas Panglima Divif II Kostrad, Mayjen TNI Agus Suhardi.

Setelah pembacaan sambutan Jendral TNI Gatot Nurmantyo, acara dilanjutkan dengan tausiah oleh ustad Drs. Abdul Wahab dan kemudian melaksanakan Muroja’ah dan doa bersama hingga pelaksanaan sholat maghrib berjamaah.

Selain tokoh masyarakat dan tokoh agama serta santri, acara tersebut juga diikuti oleh anggota Brigif Para Raider XVIII Kostrad, Men Armed I Kostrad, Armed I Kostrad, Yon Bek Ang II Kostrad, Yon Arhanudri II Kostrad, Yon Kes II, Yon Zipur X, Yon Kav VIII, Den Ma Divif II Kostrad, Den Pal Kostrad, Den Pom Kostrad, Ajen Divif, Kikavtai II,Den Hub II Kostrad dan Ibu Persit Kartika Candra Kirana (KCK) Koorcab Divif II PG Kostrad yang turut membaca Al Quran dan doa bersama tersebut. (A.Y)

Video :

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan