Kota Malang – Dalam rangka Melepas dan Menyambut Pejabat Panglima Kodam V Brawijaya yang baru maupun pejabat yg lama serta untuk menjalin silaturahmi dengan pejabat kewilayahan serta tokoh masyarakat setempat, Komandan Korem 083 Baladhika Jaya Kolonel Inf. Bangun Nawoko mengadakan acara golf bersama di Lapangan Finna Golf Resort, Minggu (19/11).
Pelaksanaan acara golf bersama ini cukup istimewa karena dihadiri langsung oleh Pangdam V Brawijaya Mayjen TNI Arif Rahman beserta beberapa pejabat Kodam V Brawijaya serta beberapa pejabat di wilayah Malang Raya dan tokoh-tokoh masyarakat.
Menurut Danrem 083 Baladhika Jaya Kolonel Inf. Bangun Nawoko menyatakan bahwa golf yang merupakan olahraga luar ruangan ini sangat mengasyikkan karena dilakukan di lapangan luas dengan panorama pemandangan yang indah yang bisa memberikan manfaat kesehatan yang baik untuk tubuh.
“Bermain golf secara tidak langsung akan melatih konsentrasi dan fokus kita terhadap sesuatu yang sedang dilakukan seperti fokus dalam memukul bola dan berkonsentrasi dengan ayunan stik golf sehingga dapat memukul bola sampai pada jarak yang diinginkan,” ujar Danrem 083 Baladhika Jaya..
Pelaksanaan kegiatan golf bersama tersebut berlangsung meriah karena hampir semua undangan yang hadir juga turut bermain golf yang menambah suasana keakraban antar para undangan.
“Diharapkan dengan kegiatan bersama seperti ini selain menjalin silahturahmi dan keakraban, bisa memperlancar komunikasi antar pejabat di kewilayahan bersama tokoh masyarakat agar kondisi kondusif bisa terus terjaga” pungkas Kolonel Inf. Bangun Nawoko. (A.Y)