Maju Pencalegan, Ketua PAC Lowokwaru Partai Gerindra kota Malang gelar acara buka puasa bersama kader

banner 468x60

Kota Malang – Bertempat di rumahnya di jalan Joyo Utomo IX nomor 43 kecamatan Lowokwaru Kota Malang, Ketua Pengurus Anak Cabang (PAC) Lowokwaru Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Lelly Thresiyawati  melaksanakan acara buka bersama Pengurus Anak Cabang (PAC) dan Ranting wilayah Lowokwaru Partai Gerindra Kota Malang, Sabtu (02/06).

Dalam acara buka bersama yang dihadiri sekitar 75 orang tersebut, dihadiri pula perwakilan DPC Partai Gerindra Kota Malang, Ketua dan Penasehat Purnawirawan Pejuang Indonesia Raya (PPIR) Kota Malang, Ketua PPIR serta Ustad H. Suyono yang memberikan ceramah agama.

Bacaan Lainnya

Ketua PAC Partai Gerindra Kec. Lowokwaru, Lelly Thresiyawati menyampaikan permohonan ijin dirinya untuk menjadi Calon Legisatif dari Partai Gerindra dalam Pemilihan Legislatif (Pileg) pada tahun 2019 dari Daerah Pemilihan (Dapil) Lowokwaru kota Malang.

“Salah satu program utama saya maju menjadi anggota legislatif kota Malang adalah untuk memperjuangkan suara Perempuan,” ujar Lelly Thresiyawati.


Lelly juga meminta dukungan dari Pengurus Anak Cabang hingga ranting dan juga sayap Partai Gerindra yang ada di wilayah kecamatan Lowokwaru untuk mendukung dirinya yang mengabdikan diri kepada partai dan masyarakat kota Malang sebaga calon anggota legislatif.

“Saya memohon bimbingan dari undangan yang hadir agar kelak saya mampu membawa dan menjaga amanah masyarakat dan juga kepercayaan serta tugas dari Partai Gerindra kota Malang,” ungkap Lelly dalam sambutannya..

Sementara itu, Ketua Purnawirawan Pejuang Indonesia Raya (PPIR) Kota Malang Peltu Inf (Purn) Sugeng menyampaikan rasa terimakasihnya atas diikutsertakannya juga Purnawirawan yang tergabung dalam PPIR dalam kegiatan tersebut.

“Kami yang tergabung di dalam PPIR ini akan berupaya untuk berjuang dalam Partai Gerindra termasuk mendukung para Calon Legislatif yang maju dalam Pileg 2019 mendatang,” ujar Peltu Inf (Purn) Sugeng. (A.Y)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan