Kota Malang – Sebanyak 4.500 calon mahasiswa mengikuti seleksi ujian masuk lewat jalur Mandiri untuk memperebutkan 800 kursi mahasiswa Politeknik Negeri Malang (Polinema) pagi hari ini, Sabtu (28/07).

“Jumlah peminat jalur mandiri tahun ini meningkat dimana dari jalur PMDK, UNPM dan Mandiri yang masuk ke Polinema pada tahun ini meningkat hingga 1.150 orang peminat atau sebesar 10% dari jumlah peminat pada tahun 2017 lalu,” ungkap Direktur Polinema, Awan Setiawan.

Peningkatan jumlah peminat kursi mahasiswa Polinema tersebut menurut Awan Setiawan merupakan hasil dari upaya yang telah dilaksanakan selama ini, termasuk kerjasama dengan berbagai instansi dan juga publikasi.

“Selain publikasi dan promosi, kerjasama dengan berbagai instansi juga menjadi penyumbang meningkatnya jumlah peminat di Polinema tahun ini,” ujar Direktur Polinema.

Diakui bahwa lulusan SLTA yang berminat masuk ke Polinema berasal dari 34 provinsi hingga dari propinsi Papua.

“Tahun lalu ada 27 ribu peminat jalur PMDK, 9.500 jalur UNPM dan 4.500 dari jalur Mandiri dan tahun ini meningkat 10% dari tahun lalu,” pungkas Awan Setiawan.

Pagi hari tadi, Drektur Polinema bersama Pembantu Direktur Polinema yang lain serta beberapa pejabat Polinema yang lain melakukan pengecekan ke lokasi ujian jalur Mandiri. (A.Y)